Selasa, 03 September 2013

Event : Pendakian Gunung Tampomas 14-15 September 2013

Sampurasun..Hallo kawan-kawan..  

Kredit gambar : ceriwis.com

 
Di bulan September yang katanya ceria ini kembali satubumikita mengadakan kegiatan di alam sekaligus silaturahmi, halalbihalal dan merayakan milad satubumikita yang ke-2. Gunung yang akan didaki kali ini adalah Gunung Tampomas yang berada di kota tahu, Sumedang. Kegiatan mendaki ini bersifat eksploratif tanpa survey, jadi lebih mengandalkan kekompakan tim, bukan pada guide atau individu perorang. 


Kegiatan diadakan pada 14-15 September  2013 (sabtu - minggu)

Kumpul Hari Sabtu tanggal 14 september 2013: 
  • Di Halte Bus Damri Sebrang Kampus UNPAD di jalan Dipati Ukur , Bandung. Pukul 08.00
  • Atau di Halte Bus Damri Kampus UNPAD Jatinangor, Pukul 09.00 (atau setibanya rombongan dari Bandung)
Partisipan yang akan ikut dibatasi



Transportasi menggunakan angkutan umum / jalan kaki / menumpang. Dengan ongkos transport (PP) udunan/patungan/sharing cost.

Perlengkapan dan persiapan pendakian yang disarankan:

  •  Tenda, Sleeping Bag, Matras, Ransel gunung, webbing, headlamp dll (Standar pendakian).
  •  Memakai sepatu atau sandal gunung (tidak licin).
  •  Membawa alat masak gunung dan makanan untuk berat dan ringan.
  •  Membawa air untuk mendaki minimal 2 botol aqua besar/orang.
  • Membawa jaket/sweater, jas hujan, topi, kupluk, sarung tangan, masker, alat sholat.
  • Membawa kantung sampah. 
  • Membawa obat pribadi.
  • Siapkan fisik.
  • Dll
Konfirmasi kehadiran dan info: Gustaf Ridwan Munandar (085724411985)
 
Konfirmasi paling lambat hari Jumat, tgl 13 September 2013.



***

CATATAN: Karena kegiatan ini diadakan di alam bebas, maka segala kemungkinan bisa terjadi seperti badai, hujan lebat dll yang bisa mempengaruhi kegiatan atau pembatalan pendakian untuk faktor keselamatan. Kegiatan ini bersifat komunitas dan independen maka segala resiko pribadi ditanggung oleh pribadi atau bersama. 

Terima kasih, salam sejahtera.

9 komentar :

  1. harus ikut nih kakak.. :D

    BalasHapus
  2. klo mau gabung ke komunitas ini dimna ya,,???

    BalasHapus
  3. silahkan datang saja pada saat ada kegiatan atau kumpul :)

    BalasHapus
  4. oke,,makasih kang...
    Kapan mau kumpul laginya,,hahah

    BalasHapus
  5. bisa minta update jadwal pendakian lewat email gk?
    kalau bisa kirim ke pbfiraz@gmail.com

    BalasHapus
  6. lw ada acara lagi tolong hubungi saya ya
    di fb encepsulaeman29@yahoo.com
    tlp 081212620707

    BalasHapus
  7. kita selalu update event ko kang di semua media sosial, fb/twitter/blog

    mksh :)

    BalasHapus
  8. Kapan nih mau ke tampomas lagi, mau ikuttt..

    BalasHapus
  9. untuk pendakian ke Gn.tampomas mungkin ga akan dalam waktu dekat2 ini. mksh

    BalasHapus

Silahkan berkomentar, menyanggah, bertanya ataupun ingin berkorespondensi.



Terima kasih

ANDA PENGUNJUNG KE-

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...