Senin, 07 November 2011

Gunung Burangrang

Gunung Burangrang
Gunung Burangrang memiliki ketinggian sekitar 2.064 meter di atas permukaan laut (Mdpl). Burangrang Terletak di Kawasan Bandung Utara (KBU), terpisah oleh sebuah lembah besar dengan Gunung Tangkubanparahu.

Burangrang termasuk gunung api parasit tua, sehingga telah memiliki lembah-lembah dengan sayatan dalam dan lereng yang curam. di sini dulunya ada Gunung Sunda, namun meletus dan membentuk dua buah yaitu Gunung Burangrang dan Tangkuban perahu.



Dalam legenda Sangkuriang, gunung ini terbentuk dari ranting-ranting (rangrang) pohon yang digunakan Sangkuriang untuk membuat perahu. Saat marah akan kegagalannya, Sangkuriang menendang perahu hingga menjelma sebagai Gunung Tangkubanparahu, sedangkan ranting-ranting pohonnya kemudian menjelma sebagai Gunung Burangrang. Di kaki Burangrang terdapat sebuah situ (Danau) Lembang yang merupakan kaldera dari Gunung sunda purba yang meletus berjuta juta tahun yang lalu.

Disarankan pendakian melalui gerbang Komando Cisarua dan terlebih dahulu melapor pada pos penjaga kopassus untuk meminimalisir hal hal yang tak diinginkan. Cuaca secara keseluruhan pada kawasan ini yaitu sering berubah ubah dan hampir selalu diselimuti kabut, hujan dan angin.



Jejeran pohon pinus yang cantik


Situ Lembang dilihat dari atas

Tugu di Puncak Burangrang

Tugu di Puncak Burangrang


Teks & Foto oleh  : Opik

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Silahkan berkomentar, menyanggah, bertanya ataupun ingin berkorespondensi.



Terima kasih

ANDA PENGUNJUNG KE-

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...